DIABETES MELLITUS
DIABETES MELLITUS
Menurut data WHO, Indonesia menduduki peringkat 10 besar
negara dengan jumlah penduduk yang mengalami diabetes melitus atau yang biasa
disebut penyakit diabet.
Secara sederhana diabet dapat diartikan penyakit gula yaitu
suatu kondisi dimana kadar gula darah tinggi karena ketidak mampuan tubuh untuk
memproduksi atau menggunakan insulin. Insulin sendiri sebenarnya merupakan
hormon yang diproduksi oleh pankreas yang bertugas mengolah gula sehingga dapat
digunakan oleh sel sel tubuh sebagai energi dan disimpan jika berlebih.
Kesimpulan sederhananya adalah jika terjadi diabet berarti
kerusakan bisa pada produksi insulin yakni kelenjar pankreas atau kerusakan
pada sel-sel tubuh yang tidak dapat menggunakan insulin.
Diabet dibagi menjadi 2 yaitu diabet tipe 1 dan diabet tipe
2.
Diabet tipe 1 adalah kerusakan terjadi pada produksi insulin
oleh pankreas sehingga terapinya niscaya hanya dengan pemberian insulin. Sementara pada diabet tipe 2 biasanya
pankreas masih berproduksi namun sel2 tubuh tidak dapat menggunakannya sehingga
muncul kesan kekurangan insuulin karena gula darah tetap tinggi.
Penyebab Diabetes.
Secara pasti penyebab terjadinya diabetes masih merupakan
misteri yang terus diteliti dibanyak negara di dunia ini. Namun beberapa ahli
melaporkan beberapa faktor yang berhubungan dengan penyakit diabetes mellitus
diantaranya adalah :
- Keturunan dan riwayat diabetes dalam keluarga,
- Kegemukan atau obesitas,
- Kelainan pankreas,
- Autoimun thd insulin,
- Kehamilan (Gestasional) biasa pulih setelah melahirkan,
- Penyakit infeksi,
- Sedang mengkonsumsi obat – obat tertentu,
Gejala Diabetes
Diabetes dapat ditegakkan dengan mengukur kadar gula darah
dengan tes yang kini banyak tersedia.
Kriteria yang umum dipakai dalam diagnosa kadar gula darah
(mg/dl) adalah sbb:
Normal Pradiabet Diabet
Puasa <
110 110 – 125 > 125
Sewaktu <
110 110 – 200 > 200
Disamping itu gejala yang sering muncul sebagai penanda
diabet dikenal dengan 3P yaitu
- Poli Dipsi (banyak minum) sering merasa haus
- Poli Fagi (banyak Makan) sering merasa lapar
- Poli Uri (banyak kencing) khususnya terjaga dimalam hari.
- Penurunan berat badan yang drastis,
- Selain itu mudah lelah, lemas dan mudah mengantuk merupakan gejala umum dialami oleh orang diabet.
Kondisi gula darah yang tidak terkontrol pada waktu yang lamajuga menimbulkan tanda gejala sbb :
- Sering merasa kesemutan,
- Sensasi kulit terasa tebal dan panas,
- Sering Kram dan mudah kelelahan,
- Mata menjadi kabur,
- Vitalitas menurun,
- Gigi mudah goyah bahkan lepas,
- Sering keguguran atau melahirkan bayi > 4 kg,
- Gatal sekitar organ intim khususnya pada wanita.
Komplikasi Diabetes
Komplikasi adalah efek kerusakan berbagai organ tubuh
sebagai manifestasi dari gula darah yang tidak terkontrol biasa terjadi pada
jangka panjang. Penyakit lain akan muncul sebagai hasil kerusakan organ tubuh
yang mengakibatkan diabetes juga disebut sebagai “silent killer”. Organ – organ
tubuh yang terdampak oleh diabet adalah sbb :
- Sel darah akan mengalami peningkatan kekentalan (viskositas) dan berakibat mudah menggumpal karena tingkat adhesi sel darah juga meningkat,
- Penebalan pembuluh darah akibat masuknya zat kompleks gula darah yang mengkibatkan penurunan elastisitas pembuluh darah terutama yang menuju kulit dan sistem saraf.
- Gula darah yang tidak terkontrol juga akan menyebabkan penimbunan lemak (plak) atau yang disebut dengan ateroskeloris yakni penimbunan lemak dalam pembuluh darah. Ateroskeloris meningkat 2 – 6 kali pada penderita diabetes dan memperburuk sirkulasi darah.
- Sirkulasi darah yang buruk dapat terjadi pada pembuluh darah besar (makroangiopati) dapat menimbulkan kerusakan pada otak (stroke) dan jantung (hipertensi & serangan jantung)
- Sirkulasi buruk pada pembuluh darah kecil/perifer (mikroangiopati) dapat menimbulkan kerusakan pada mata (retinopati), ginjal, jaringan kulit dll.
Pengobatan Diabetes
Seperti kebanyakan penyakit kecuali infeksi yang memerlukan
antibiotik, tidak ada satu obatpun yang dapat tuntas mengobati Diabetes.
Modifikasi gaya hidup merupakan terapi lini pertama dan
diakui secara internasional utk penanganan diabetes.
Modifikasi gaya hidup yang dimaksud adalah mengubah
kebiasaan dan perilaku hidup lebih sehat dengan banyak aktifitas fisik (dikenal
dgn gerakan 10.000 langkah), rutin berolah raga, kurangi asupan gula melalui makanan dan minuman, hindari stress.
Menurunkan berat badan dilaporkan oleh beberapa ahli dapat
menurunkan resiko terjadinya diabet.
Jika olah raga dan modifikasi gaya hidup gagal, segera
konsultasi dengan dokter untuk mendapatkan obat penurun gula darah yang sekarang
sudah banyak ragam jenis dan cara kerjanya bahkan hingga insulin, jika
diperlukan.
Berbagai upaya yang sifatnya upaya menjaga gula darah pada
kondisi normal merupakan kunci sekaligus sasaran pengobatan diabet. Disamping
menjaga pabrik insulin (pankreas) upaya tersebut bisa ditempuh dengan dua cara,
yakni mengurangi asupan glukosa termasuk karbohidrat atau meningkatkan
pembakaran (oksidasi) melalui aktifitas fisik.
Dalam masa pengobatan oleh dokter monitoring kadar gula
darah secara periodik dan rutin mutlak di butuhkan sebagai indikator
keberhasilan pengobatan. Kepatuhan dan disiplin minum obat untuk penderita juga
mutlak diharuskan disamping tetap disiplin diet dan modifikasi gaya hidup yang
disarankan.
Jika anda belum terkena gejala diaet, periksalah gula darah
secara periodik dan rutin semisal saat berulang tahun.
Demikianlah share kali ini tentang diabetes, semoga dengan
mengetahui informasi diabetes dan tips penanganannya kita dapat terhindar dari
penyakit yang menjadi wabah dan problem sebagian besar penduduk di dunia ini.
Ingat mencegah selalu lebih baik dari pada mengobati. Ubah kebiasaan dan gaya
hidup sedini mungkin agar kita tetap sehat dan produktif di masa yang akan
datang. Silahkan share ke orang – orang yang anda sayangi agar lebih banyak
orang sadar akan bahaya penyakit Diabetes ini.
Terima Kasih.
Pengantar Blogging
Hidup Sehat dan Bahagia merupakan dambaan kebanyakan
orang dimuka bumi ini.
Sehat dan bahagia adalah dua kondisi yang berkaitan erat
dan menjadi cita-cita dalam hidup setiap manusia. Dalam bahasa kami sebut dengan saurmatua, sampai umur manusia tua yang merupakan kata dalam bahasa tapanuli sumatra utara, tempat asal kami.
Doa dan harapan juga biasa kita ucapkan ketika ada kawan,
kerabat, keluarga dan dirikita berulang tahun ialah selamat ulang tahun semoga
panjang umur, sehat dan berbahagia. Panjang umur adalah rahasia Yang Maha
Kuasa, sementara sehat dan bahagia dapat kita upayakan meski semua terjadi juga
atas kehendak-NYA.nya
Tips hidup sehat hidup bahagia merupakan blog dengan tujuan
sebagai forum berbagi info mengenai upaya hidup sehat, mengenal penyakit,
pencegahan dan saran pengobatannya. Dengan mengetahui jenis penyakit, faktor
resiko dan pengobatannya kami berharapa akan lebih banyak orang sadar kesehatan
dan mencegah, menjauhi faktor penyebab sebisa mungkin.
Pepatah Mencegah memang
selalu lebih baik dari pada mengobati.
Silahkan dibagikan informasi ini kepada orang yang anda
sayangi seperti kami membagikannya kepada anda sehingga semua dari mereka juga
akan sadar kesehatan. Dengan berbagi kepada orang lain semoga hidup kita akan
lebih bahagia.
Like kami di facebook, seingga akan lebih banyak orang akan
lebih sadar kesehatan dengan membaca notifikasi fb anda.
Terima Kasih, semoga kita panjang umur, sehat dan berbahagia.
Langganan:
Postingan (Atom)